Sabtu, 21 Maret 2009

Gunung Berapi

Dapat diketahui bahwa arus konveksi dari bagian mantel telah mendorong lempeng samudera secara vertikal sehingga lempeng samudera melengkung ke atas dan bagian puncaknya patah. Pada lokasi itu, kemudian terbentuk pegunungan kemudian disusupi magma dari bawah sehingga membentuk jalur gunung api bawah laut. Beberapa jalur gunung api bawah laut itu makin lama makin bertambah tinggi dan puncaknya menyembul di atas permukaan laut sehingga membentuk pulau-pulau gunung berapi, seperti kepulauan Hawaii di Samudera Pasifik.
Lempeng samudera yang patah, akhirnya mengikuti gerak arus konveksi yaitu sebagian bergeser ke kiri dan sebagian bergeser ke kanan. Lempeng samudera yang bergeser tersebut akhirnya menumbuk lempeng benua dan menunjam ke bawah memasuki zone subduksi. Kerena menumjam ke bawah, lempeng samudera yang semula padat dan keras menjadi luluh atau lebur (mencair) sebab makin masuk ke dalam bumi suhunya makin tinggi. Lempeng samudera yang luluh tersebut berubah menjadi dua bentuk, yaitu massa cair (magma) dan energi (tenaga). Di daerah subduksi, makin lama jumlah luluhan lempeng samudera makin bertambah banyak sehingga terkumpullah massa cair (magma) dalam jumlah yang besar dan juga tertumpuk energi yang makin lama makin besar dan kuat. Tumpukan energi yang besar itu akhirnya akan mampu melepaskan diri dengan cara menggoyang atau menggeser lapisan kulit bumi diatasnya. Getaran, goyangan, atau pergeseran kulit bumi itulah yang menyebabkan terjadinya gempa bumi (tektonik).
Akibat gempa bumi, kulit bumi bisa retak atau patah. Retakan atau patahan itu kemudian dijadikan jalan keluar oleh magma menuju ke permukaan bumi. Magma yang mencapai permukaan bumi akan menumpuk dan makin lama makin bertambah tinggi sehingga membentuk gunung berapi. Deretan pegunungan yang memanjang dari ujung pulau Sumatera, Jawa, Nusa Tenggara, hingga ke Maluku yang disebut deretan pegunungan Mediteran berkaitan erat dengan zone subduksi yang memanjang disebelah barat Sumatera, selatan Jawa dan terus memanjang ke arah timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar